Giat ESQ Mahasiswa Polbangtan Bogor, Membangun Mentalitas Sukses melalui Lima Kunci Utama

1 month ago 32

BOGOR – Mahasiswa Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Bogor mengikuti kegiatan ESQ (Emotional Spiritual Quotient) yang bertujuan untuk membangun mentalitas sukses dan karakter yang unggul.

Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan memberikan bekal kepada mahasiswa agar dapat menghadapi tantangan hidup dan dunia kerja dengan sikap positif serta semangat juang yang tinggi.

Dalam acara tersebut, Irfan Soleh, Dosen Polbangtan Bogor memberikan pemahaman tentang lima kunci utama menuju kesuksesan, yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, diantaranya:

1. The Power of Positive Mindset – Menumbuhkan pola pikir positif melalui lima karakteristik utama: optimisme, penerimaan, rasa syukur, kesadaran penuh (mindfulness), dan integritas. Peserta diajak untuk menyadari bahwa apa yang kita pikirkan akan berpengaruh pada perasaan dan tindakan kita. Dengan mindset positif, segala tantangan bisa dihadapi, bahkan kesulitan yang awalnya terlihat besar bisa diatasi. Mentalitas yang baik akan menciptakan sikap dan integritas yang dicari oleh perusahaan.

2. Fighting Spirit: Persistence and Endurance – Kunci kedua ini mengajarkan pentingnya kemampuan untuk bertahan. Tidak sedikit rintangan yang harus dihadapi dalam perjalanan hidup, baik itu masalah pribadi maupun akademik. Namun, orang yang sukses adalah mereka yang tetap bertahan, meskipun menghadapi kesulitan. Kegigihan dalam berjuang hingga akhir adalah kunci utama meraih keberhasilan.

3. Learning Spirit: Teruslah Belajar – Mahasiswa diingatkan untuk terus mengembangkan diri dan tidak menunggu waktu tertentu untuk meraih sukses. Belajar bukan hanya terjadi di dalam kelas, tetapi di mana saja dan kapan saja. Faktor utama keberhasilan adalah kemauan untuk terus belajar dan mengasah kemampuan. Selain itu, mahasiswa juga diingatkan untuk menguasai kemampuan dasar seperti bahasa Inggris, keterampilan komputer, dan cara berkomunikasi yang baik.

4. Do Good Things in Your Life – Menebarkan kebaikan dan kebajikan adalah kunci penting untuk membangun hubungan yang baik dengan orang lain. Perbuatan baik akan kembali kepada kita dalam bentuk yang lebih baik. Dalam hal ini, integritas dan nilai-nilai moral harus dijaga. Kecerdasan bukanlah satu-satunya faktor yang menentukan kesuksesan, tetapi sikap baik, akhlak, dan kreativitas yang menjadi pembeda utama dalam meraih kesuksesan.

5. Rajut Kedekatan Spiritual dengan Tuhan – Kunci terakhir mengingatkan mahasiswa untuk selalu mendekatkan diri kepada Tuhan, khususnya bagi yang beragama Islam, dengan menjalankan ibadah sholat. Sholat dianggap sebagai pengikat yang memperkuat segala amal ibadah lainnya. Keberhasilan sejati datang dari Allah, dan menjaga hubungan dengan-Nya adalah kunci utama dalam meraih kesuksesan.

Para peserta diajak untuk bersyukur atas kesempatan yang diberikan untuk menuntut ilmu, serta memiliki tekad untuk membahagiakan orang tua. Mentalitas positif, semangat juang yang tinggi, dan kedekatan dengan Tuhan merupakan faktor utama yang akan membawa mereka menuju kesuksesan.

Kegiatan ini diharapkan dapat membekali mahasiswa Polbangtan Bogor dengan nilai-nilai yang dapat diterapkan dalam kehidupan pribadi dan profesional mereka, serta menjadi agen perubahan yang bermanfaat bagi masyarakat. (wsd)

Read Entire Article
Information | Sukabumi |