SDN Brawijaya Sukabumi Panen Prestasi dari Tingkat Kota hingga Internasional

3 hours ago 4

SUKABUMI – Awal Semester Genap Tahun Pelajaran 2025/2026 menjadi momentum yang sangat membanggakan bagi SD Negeri Brawijaya. Sekolah dasar yang dikenal aktif dalam pembinaan bakat dan minat siswa ini kembali menorehkan sederet prestasi gemilang di berbagai bidang, mulai dari olahraga, seni bela diri, hingga kepramukaan, baik di tingkat kota, regional, maupun internasional.

Kepala SDN Brawijaya, Histato, menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi atas capaian para siswa. Menurutnya, prestasi yang diraih merupakan hasil dari komitmen sekolah dalam menyediakan kegiatan ekstrakurikuler yang berkualitas, didukung oleh guru pembimbing dan coach yang ahli di bidangnya masing-masing.

“Alhamdulillah, ini adalah awal yang sangat membanggakan di semester genap. Kami berupaya memberikan layanan pendidikan yang tidak hanya fokus pada akademik, tetapi juga pengembangan karakter, bakat, dan potensi siswa melalui kegiatan ekstrakurikuler yang terarah dan profesional,” ujar Histato.

Salah satu prestasi membanggakan datang dari Ananda Fadya Aurora Nafisya, siswi SDN Brawijaya yang berhasil meraih Bronze Medal pada ajang Tournament Committee International Inter Student Taekwondo Championship 3 Tahun 2025 yang diselenggarakan di Tangerang pada 26–28 Desember 2025. Prestasi ini menjadi bukti bahwa siswa SDN Brawijaya mampu bersaing di level internasional.

Di bidang olahraga beregu, Tim Futsal SDN Brawijaya juga menunjukkan performa yang luar biasa dengan meraih Juara II Tingkat Kota Sukabumi dalam ajang Lomba Futsal Insani Cup Tahun 2026. Keberhasilan ini mencerminkan kekompakan tim, disiplin latihan, serta pembinaan yang konsisten dari para pelatih dan guru pendamping.

Tak kalah membanggakan, prestasi juga diraih di cabang olahraga karate. Ananda M. Abilal Khairy sukses menyabet Juara III Pemula Kumite -55 Kg pada Kejuaraan Piala Bupati Sukabumi III Se-Jawa Barat Tahun 2026 yang digelar di GOR Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi. Capaian ini semakin memperkuat reputasi SDN Brawijaya sebagai sekolah yang serius dalam pembinaan olahraga prestasi.

Sementara itu, di bidang kepramukaan, SDN Brawijaya tampil gemilang dalam ajang Spartan 3 (Scout Party Hayatan), Lomba Keterampilan Regu Penggalang SD/MI se-Kabupaten/Kota Sukabumi yang diselenggarakan di SMPIT Hayatan Thoyyibah Kota Sukabumi. Pada ajang tersebut, kontingen SDN Brawijaya berhasil meraih Piala Bergilir Kontingen Terbanyak, Juara I P3K Putera dan Puteri, serta Juara III Samosa Puteri.

Histato menegaskan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari peran besar para guru pembimbing yang dengan penuh dedikasi mendampingi siswa, di antaranya Ujang Hermawan, Nidia Esca, dan M. Sofyan Firdaus. Sinergi antara sekolah, guru, siswa, dan orang tua menjadi kunci utama dalam meraih prestasi tersebut.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh Bapak dan Ibu guru pembimbing yang telah bekerja keras, serta selamat kepada seluruh siswa-siswi SDN Brawijaya atas prestasi terbaik yang telah diraih. Semoga ini menjad,” pungkasnya. (wdy)

Read Entire Article
Information | Sukabumi |